Polaroid (2019) 5.110,710

5.110,710
Trailer

Nonton Film Polaroid (2019) Streaming Movie Sub Indo

Nonton Polaroid Sub Indo – Dengan semakin canggihnya smartphone berkamera, mungkin, banyak kids zaman now yang tidak mengetahui keberadaan kamera Polaroid. Padahal, “kamera foto langsung jadi” tersebut, yang sangat nge-trend pada masanya itu, sempat menjadi penanda pergaulan. Seperti halnya tape recorder Walkman rilisan Sony pada zaman dulu.

Nama “Polaroid” sendiri, sejatinya, adalah merek dagang dari perusahaan pertamanya. Yang memasarkan kamera tersebut pada tahun 1947 silam. Seperti orang menyebut semua pasta gigi dengan nama Odol, akhirnya, semua kamera foto langsung jadi juga disebut Polaroid.

Berbeda dengan kamera-kamera jadul lainnya, kamera Polaroid bisa langsung memproses, dan mencetak foto sendiri, di dalam badan kamera. Sesaat setelah pemotretan. Namun, harus menggunakan film khusus. Yang disebut film polaroid. Atau polacolor (jika yang dihasilkan adalah foto berwarna).

Film polaroid sendiri diciptakan oleh Dr. Edwin H. Land. Yang kemudian juga merancang kameranya. Jepretan pertama ia lakukan pada tahun 1944. Yang langsung menghasilkan foto dalam waktu singkat. Hanya beberapa menit. Namun, tidak memiliki negatif tersebut.

Download Film Polaroid (2019) Streaming Movie Sub Indo

Nonton Polaroid Sub Indo – Penemuan kamera Polaroid tadi termasuk revolusioner. Karena, sebelumnya, orang-orang memerlukan waktu yang cukup lama untuk mencetak foto menggunakan kamera biasa. Yang jepretan pertamanya di muka Bumi dilakukan oleh Niceephore Niepce. Yang memotret gudang di halaman belakang rumahnya. Di Prancis. Pada tahun 1826 itu.

Salah satu kamera foto langsung jadi yang paling populer adalah Polaroid SX-70. Yang diproduksi oleh Polaroid Corporation pada tahun 1972 hingga 1981. Kamera bertipe single-lens reflex dengan instant film itu menguasai pasaran pada masanya.

Namun, apa jadinya bila kamera klasik tersebut malah membawa malapetaka? Itulah tema yang diangkat oleh sebuah film horror supranatural. Yang berjudul Polaroid. Yang sempat tayang di bioskop-bioskop Cinema XXI Indonesia. Pada bulan Mei yang lalu itu.

Ceritanya, ada seorang cewek ababil kuper. Yang bernama Bird Fitcher (Kathryn Prescott). Yang memiliki hobi fotografi. Alias memotret. Termasuk, memotret diam-diam. Dari jauh. Cowok idamannya di sekolah.

Suatu ketika, Bird mendapat hadiah: Sebuah kamera kuno. Dari toko barang antik tempatnya bekerja. Ternyata, itu adalah kamera Polaroid bekas. Tipe SX-70. Yang legendaris tadi. Yang memang sudah dia idamkan sejak dulu tersebut.